konfigurasi xlite untuk voip client

KONFIGURASI XLITE UNTUK VOIP CLIENT

Setelah hampir seharian penuh saya meremote komputer user hanya untuk mengkonfigurasi xlite sebagai voip client di kantor akhirnya saya memutuskan untuk menuliskannya sebagai artikel dan tutorial disini. Kalau ada yang minta diajarin bisa langsung baca sendiri dan saya tunjukkan linknya doank .. wkwkwkwk

Gimana gak pusing, seharian konfigurasi dan sudah bisa ternyata masih merasa belum bisa, hedeeeeh pusing tujuh keliling dah. Back to topik konfigurasi xlite untuk voip client
 
Xlite merupakan salah satu dari banyak aplikasi voip client di windows yang gratis dan powerfull berdasarkan pendapat pribadi saya, karena dari sekian banyak aplikasi voip yang free dan komplit faslitasnya untuk call-in dan call-out hanya xlite saja.

Ouwh iya, xlite saat ini berbayar (sejak tulisan saya ini) dan pada artikel ini saya menggunakan xlite yang masih gratis yaitu yang versi  34.0.25

Belajar menginstall dan mengkonfigurasi xlite untuk voip client kita membutuhkan beberapa bahan diantaranya
installer xlite yang free (versi)
Username : 4015
Password : 4015
Ip address atau domain Server voip
Langkah pertama , install xlite
Kita perlu download terlebih dahulu aplikasi xlitenya. Saya mendapatkan dari file yang di sharing di halaman server.

Setelah kita mendapatkan file installernya, klik dua kali pada installernya xlite kemudian lakukan ritual pada windows :D . Setelah selesai ritualnya, windows akan di minta untuk melakukan restart, pilih no agar komputer tidak restart.
Langkah kedua, meregister akun voip ke server menggunakan xlite
Setelah selesai kita install kemudian buka xlite di start menu > all program > xlite > xlite maka akan tampil aplikasi xlite dan meminta untuk konfigurasi pertama kali. Kemudian klik yes. Dan akan terbuka halaman menambah user voip, klik add di sebelah kanan. Selanjutnya isikan semua username, password domain kemudian klik ok, close pada halaman add user. Aplikasi xlite akan otomatis meregister ke server voip. Apabila berhasil maka akan terlihat pada layar bahwa akun anda berhasil terregister

Langkah ketiga, konfigurasi perangkat headphone
Setelah berhasil meregister xlite pada server kita perlu mengecek perangkat headphone kita sudah pas atau tidak pada xlite. Untuk itu perlu di buka option pada show menu.

Dan pastikan bahwa speaker device dan microphone device telah sesuai dengan perangkat yang ada pada kita. Untuk komputer saya speaker devicenya adalah speakers (realtek high Definiti) dan microphone devicenya adalah microphone (Realtek High Definiti). Kemudian klik ok. Dan xlite siap digunakan.


Langkah keempat, pengetesan xlite
Dan untuk pengetesan bahwa xlite yang kita konfigurasi sudah benar bisa dilakukan call ke nomor 3000 apakah ada greeting dari server voip. Nomor 3000 tergantung dari servernya, tidak tertutup kemungkinan nomor yang lain.

Dan akhirnya selesai artikel bagaimana mengkonfigurasi xlite untuk voip client
mudah-mudahan bermanfaat, salam sharing (^_^)

0 komentar